Ekonomi-Bisnis

Royal Ambarrukmo Yogyakarta Mendapat Penghargaan Dari MVB Indonesia, Sebagai Hotel Berbasis dan Pelestari Budaya Terbaik.

Royal Ambarrukmo Yogyakarta Mendapat Penghargaan Dari MVB Indonesia, Sebagai Hotel Berbasis dan Pelestari Budaya Terbaik.

Maya Dewi selaku Director of Sales & Marketing Royal Ambarrukmo Yogyakarta usai menerima MVB Awards dari Mr. Alistair Speirs OBE yang merupakan Chairman MVB dan H.E Jari Sinkari selaku Duta Besar Finlandia untuk Indonesia.&

Impessa.id, Yogyakarta, 17 Januari 2018. Sebanyak 21 perusahaan yang terpilih dan tergabung dalam Most Valued Business (MVB), di Jakarta, mengawali tahun 2019, dinobatkan sebagai perusahaan-perusahaan dengan standar yang tinggi dalam mengedepankan nilai-nilai luhur korporasi, penerapan etika kerja unggul serta komitmen dalam menjadikan Indonesia lebih baik.

Royal Ambarrukmo Yogyakarta menjadi salah satu yang mendapatkan kehormatan menerima apresasi dari MVB tersebut, karena konsistensinya dalam menjadikan budaya sebagai basis dalam pelayanan, aktivitas bisnis sehari-hari hingga menggerakkan komunitas untuk melestarikan budayanya. Penghargaan diterima langsung oleh Maya Dewi selaku Director of Sales and Marketing Royal Ambarrukmo Yogyakarta dari Mr. Alistair Speirs OBE yang merupakan Chairman MVB dan H.E Jari Sinkari selaku Duta Besar Finlandia untuk Indonesia.

“Selama tujuh tahun Royal Ambarrukmo Yogyakarta berkarya, kami selalu selaras dengan kearifan lokal dan menjadikan budaya sebagai karakter, juga kekuatan untuk terus bertumbuh berdayaguna. Sebagai satu-satunya perusahaan yang mendapat apresiasi dalam sisi pelestarian budaya yang berkesinambungan, kami bersyukur dan harapannya menjadikan ini sebagai inspirasi bagi banyak lainnya.” ungkap Maya Dewi usai menerima plakat dari MVB di atas panggung.

Mantap berucap, Chairman MVB Indonesia Mr. Alistair Speirs OBE sebelumnya telah membuka acara malam apresiasi dengan beberapa pesan, “Kami MVB Indonesia sangat bangga menjadi yang pertama dalam membuat sebuah terobosan yang kami yakini adalah sesuatu yang sangat berharga untuk Indonesia kedepannya; sebuah program yang didesain untuk menciptakan hal-hal luar biasa positif dan memberikan pengakuan kepada siapa saja yang telah menjadikannya menyatu dalam visi misi perusahaan. Kami ucapkan selamat kepada seluruh partisipan dari program kami ini, sembari juga kami mengundang lebih banyak perusahaan lain untuk bergabung dan membangun Indonesia yang lebih bijak.”

Dibentuk di Singapura pada 2015, MVB merupakan organisasi independen yang berkomitmen untuk mengutamakan misi ‘Sustainability’ dan ‘Best Business Practices” melalui pelatihan, memberikan sorotan serta publikasi meluas bagi pihak-pihak yang telah dengan seksama melakukan hal yang tepat guna. Untuk menjadi bagian dari MVB, perusahaan-perusahaan diharuskan untuk mendemonstrasikan standar tinggi pada tujuh poin penting, meliputi ‘Keberlanjutan’, ‘Langkah Pencapaian Tujuan Bisnis yang Tepat’, ‘Kode Etik Pekerjaan’, ‘Keamanan’, ‘Pelayanan dan Rasa Hormat’, ‘Keberpihakan kepada Lingkungan’ dan ‘Nilai-nilai Luhur Perusahaan’. (Awang/Tok)