Ekonomi-Bisnis

Lafayette Hotel Yogyakarta Hadirkan Menu Lezat Ala Perancis

Lafayette Hotel Yogyakarta Hadirkan Menu Lezat Ala Perancis

Le Petit Punch spesial sajian Lafayette Hotel Yogyakarta, penyegar usai bersantap malam

Impessa.id, Jogja : Memiliki konsep sebagai Hotel Butik Bintang Lima, berdisain mewah dan elegan, Lafayette Boutique Hotel berlantai 11, yang berlokasi di Ringroad Utara Depok Sleman Yogyakarta, menawarkan perpaduan keindahan arsitektur Eropa dan layanan spesial kepada tamu terlebih saat menginjakkan kaki ke  Lobby, layanan Welcome Drink plus kudapan ringan, merupakan wujud keramahan yang ada.

Food and Beverage Manager Mohamad Imanudin didampingi Director of Sales Elisabeth Rosita Dewi dan Marketing Communications Rahmanda Mutia P, kepada Impessa.id menuturkan, pihaknya condong ke European Style. “Satu-satunya hotel di Yogyakarta yang punya European Style saat ini, Kita combine dengan hospitality services personal touch, hommy, dekat dengan tamu, di reception, tamu datang langsung kita persilahkan duduk, kita suguhi snack dan minuman, mereka istirahat dahulu, baru melakukan proses check-in,” tutur Iman, sapaan akrabnya..

Memang terkesan eksklusif, 77 Luxury Suite Room bergaya klasik luas leluasa, dengan view keindahan Gunung Merapi yang bisa dinikmati sepuasnya dari setiap balcony-nya, termasuk satu Penthouse khusus, menciptakan suasana menjadi istimewa. Terlebih ketika menikmati santap malam di Le Petit Fine Dining Restaurant yang berkapasitas 70 kursi, hidangan menu ala carte disajikan begitu cantik, serasa berada di ruang makan mewah bangsawan Eropa.

Untuk menikmati pemandangan malam hari Kota Jogja tersedia minuman cocktail dan mocktail di Bar and Wine Corner, Martinique Sky Lounge di rooftop lantai SF, lantai 9, berdampingan dengan Infinity Swimming Pool. “Khusus di bulan Juli mendatang, bertepatan dengan Bastille Day, Hari Nasional Perancis, kami gelar Lafayette FoodTastic, Barbeque Dinner ala Western menyajikan beragam menu lezat yang sarat dengan keju Perancis asli olahan Chef Gun Gun Kurniawan, All You Can Eat dengan harga 120-ribu Rupiah net, include Salad, Soup, Main Course dan Dessert”, ungkap Iman lebih lanjut.

Rincian daftar menu Foodtastic tersebut sebagai berikut, salad enam macam saus pilihan masing-masing, Napolitana, Carbonara, Bolognaise, Penne, Arabiata, Aglio Olio. Untuk sup-nya berupa Seafood Chowder Soup dengan Garlic Bread dan Roti John. Kemudian main course berupa Butter Rice, Layoinesse Potatoes, Beef Bourguignon, Moussaka, Chicken Cassoulet dengan Kacang Putih dan Fish Picatta. Adapun untuk pasta tersaji dalam enam pilihan yakni, Marinara, Fusilli, Fettucini, Macaroni, Spaghetti, Farfalle. Untuk dessert tersedia buah dan coockies diantaranya, Tarte Tartin, Éclair, Crème Brulle, Mocha Pots de Crème, dan Souffle. Penutup hidangan berupa Le Petit Punch yang menyegarkan usai bersantap. (ant)