Event

Malam Tahun Baru ala Jogja City Mall dalam Jocyphoria New Year Eve 2024

Malam Tahun Baru ala Jogja City Mall dalam Jocyphoria New Year Eve 2024

Malam Tahun Baru ala Jogja City Mall dalam Jocyphoria New Year Eve 2024

Impessa.id, Yogyakarta: Puncak malam pergantian Tahun Baru 2024 di Jogja City Mall sukses menyelenggarakan acara seru menemani masyarakat Jogja dengan tajuk ‘Jocyphoria : New Year Eve 2024’. Setelah sebelumnya Jogja City Mall menyuguhkan rangkaian event seru yang tidak pernah absen bersamaan perayaan Natal dengan perform choir, orkestra, Meet Santa & Jocy, dan Winter Wonderland Stage.

Pengunjung setia Jogja City Mall sangat menikmati dan antusias dengan program menarik sekaligus menghabiskan waktu libur bersama keluarga.

Dalam perayaan Tahun Baru Jocyphoria dimulai pada pukul 19.00 WIB dengan masyarakat yang sudah memenuhi area Drop Off, yang special adalah turut hadir Festival Kuliner Glow pada area pedestrian yang buka sampai pukul 1.00 WIB khusus di malam tahun baru.

Acara Jocyphoria 2023 dibuka oleh Drummer Guyub Yogyakarta, Jogja Fire Foundation, Daud Waas (XFactor 2023), serta Pengundian Hadiah Shopping Wonder #5 yang telah dimulai pada tanggal 7 Juli 2023 dan diundi pada tanggal 31 Desember 2023 dengan total 21 hadiah khusus untuk para pemegang Privilege Card Jogja City Mall.

Jocyphoria dimeriahkan oleh Sintesa Band, Progo Police Band, dan kali ini Jogja City Mall menghadirkan Guest Star Utopia Band yang tentu penampilannya dirindukan oleh masyarakat. Keseruan Jocyphoria ditutup dengan spectacular fireworks diiringi perform FDJ Chiara Kartika.. (Annisa Alya Salsabila/Antok Wesman-Impessa.id)