Event

ISI Yogyakarta Anugerahkan Doktor Honoris Causa Kepada Karl-Edmund Prier, SJ dan Professor Gunnar Spellmeyer

ISI Yogyakarta Anugerahkan Doktor Honoris Causa Kepada Karl-Edmund Prier, SJ dan Professor Gunnar Spellmeyer

ISI Yogyakarta Anugerahkan Doktor Honoris Causa Kepada Karl-Edmund Prier, SJ dan Professor Gunnar Spellmeyer

Impessa.id, Yogyakarta: Institut Seni Indonesia -ISI Yogyakarta menganugrahkan gelar kehormatan Doktor Honoris kepada Karl-Edmund Prier, SJ atau yang lebih popular dikenal dengan Romo Prier disebut dan Professor Gunnar Spellmeyer pada Kamis, 11 Mei 2023.

Gelar kehormatan diberikan pada prosesi Sidang Senat Terbuka Insitut Seni Indonesia Yogyakarta yang dilaksanakan di Concert Hall ISI Yogyakarta. Gelar kehormatan Doktor Honoris Causa yang diberikan kepada dua tokoh tersebut berdasarkan tingkat kepakaran dan pengambian mereka di bidang musik dan desain.

Romo Karl-Edmund Prier SJ, adalah tokoh yang sangat sangat berjasa dalam bidang keilmuan musik khususnya musik liturgi. Bagi ISI Yogyakarta, Romo Prier juga berjasa bagi pendirian dan pengembangan Jurusan Musik. Beliau telah mengajar sejak di Jurusan Musik sejak jurusan ini berdiri di Akademi Musik Indonesia (AMI) hingga menjadi Institut Seni Indonesia Yogyakarta (ISI). Beliau mengajar selama 33 tahun (1971-2024) pada mata kuliah Sejarah Musik, Tinjauan Repertoar Musik, Ilmu Bentuk Musik, dan Kontrapung di ISI Yogyakarta.

Pomovendus, Professor Gunnar Spellmeyer adalah Professor di bidang Industrial Design Process and Presentation di University of Applied Sciences and Arts Hannover, Jerman sejak tahun 2000. Beliau juga mendapatkan gelar Professor Honoris Causa dari United University of Hefei China.

Beliau menjadi tokoh yang berjasa dalam menginisiasi kerjasama dengan ISI Yogyakarta dan University of Applied Sciences and Arts Hannove dengan menyelenggarakan workshop tahunan yang telah berlangsung selama 9 tahun dan masih berlangsung hingga saat ini. Selain itu dia juga menginisasi kegiatan staff dan student mobility program yang didanai oleh Erasmus Plus sehingga memberikan kesempatan beberapa mahasiswanya untuk riset di Indonesia dan juga magang di beberapa perusahaan di Yogyakarta. 

Kepada Romo Prier dan Professor Gunnar Spellmeyer disampaikan terima kasih atas segala pengabdian yang diberikan selama ini khususnya untuk ISI Yogyakarta. Pengabdian ini sekaligus menuntut konsekuensi ISI Yogyakarta untuk semakin profesional sebagai penyelenggara pendidikan tinggi seni. Semoga gelar Doktor Honoris Causa ini membawa keberkahan, menjadi pribadi yang terus mengabdi, berkontribusi, serta bermanfaat bagi diri sendiri, keluarga, dan masyarakat. (Heri Abi Burachman Hakim-Antok Wesman-Impessa.id)