Ekonomi-Bisnis

Pasar Kangen Jogja, Digelar di Taman Budaya Yogyakarta, 7-16 Juli 2018.

Pasar Kangen Jogja, Digelar di Taman Budaya Yogyakarta, 7-16 Juli 2018.

Perhelatan Tahunan Ragam Kuliner Lokal Tempo Dulu, Pasar Kangen Jogja, Berlangsung 7-16 Juli 2018 Di Taman Budaya Yogyakarta

Impessa.id, Jogja : Pasar Kangen Jogja, menghadirkan jajaran kuliner tempo dulu yang sudah langka dan sulit ditemui saat ini, akan digelar di Taman Budaya Yogyakarta –TBY, pada 7 hingga 16 Juli 2018, menghadirkan 80 stand kuliner tradisional serta 40 stand barang kerajinan.

Ketua Pasar Kangen Jogja 2018, Wasdiyanta melalui rilis yang diterima Impessa.id menuturkan, selain Kuliner, pihaknya juga akan menggelar Pertunjukan Kesenian Tradisional menghadirkan 32 Kelompok Seni dari Daerah Istimewa Yogyakarta. “Acara ini terbuka gratis untuk masyarakat mulai pukul 12.00 siang hingga pukul 10 malam setiap harinya, selama penyelenggaraan”, ujar Wasdiyanta.

Pasar Kangen Jogja 2018 mengusung tema “Pasrawungan Ajur-Ajer”, suatu hubungan kekerabatan yang ikhlas tanpa pamrih, saling menolong, memahami satu sama lain didalam berkehidupan di masyarakat. “Salah satu kekuatan pasar adalah relasi kemanusiaan yang intim terbangun. Relasi diantara pedagang dan pembeli, jadi bukan transaksi ekonomi semata, ada tegur sapa, spirit inilah yang kita hadirkan di dalam Pasar Kangen Jogja,” ungkap Wasdiyanta.

“Aneka kuliner yang dijual di Pasar Kangen telah melalui seleksi ketat. Syarat mutlaknya adalah harus makanan yang benar-benar memenuhi kriteria tradisi, baik bahan, peralatan, maupun cara pembuatannya. Produk makanan kemasan dan franchise tidak akan lolos seleksi. Cilok dan Cireng pun tahun ini ditolak”, imbuhnya.

Menurut Wasdiyanta, makanan yang pengolahannya memerlukan freezer ataupun kulkas, juga ditolak masuk ke Pasar Kangen 2018. Produk-produk kuliner tradisi yang disajikan antara lain, Thiwul, Lopis Ketan, Cenil, Sate Gajih, Sate Kere, Kipo, Ketan Srundeng, Gebleg, dan Pecel nDeso. Begitu pula dengan minuman lawasan seperti Wedang Uwuh, Kunir Asem, Beras Kencur, Wedang Sere, Bir Jawa, Es Gosrok, juga Sar Sarparilla.

“Menyajikan sensasi kawula muda dan nostalgia bagi orang tua serta masuk lokasi secara gratis, menjadi tujuan utama digelarnya Pasar Kangen Jogja 2018” jelasnya lebih lanjut. (ant)