Event

Pameran Seni Bertajuk Daya Hidup, Digelar Di Museum dan Tanah Liat -MDTL Jalan Kersan RT 05 Tirtonirmolo-Kasihan, Bantul, Yogyakarta, pada 17-27 April 2021

Pameran Seni Bertajuk Daya Hidup, Digelar Di Museum dan Tanah Liat -MDTL Jalan Kersan RT 05 Tirtonirmolo-Kasihan, Bantul, Yogyakarta, pada 17-27 April 2021

Pameran Seni Bertajuk Daya Hidup, Digelar Di Museum dan Tanah Liat -MDTL Jalan Kersan RT 05 Tirtonirmolo-Kasihan, Bantul, Yogyakarta, pada 17-27 April 2021

Kesempatan Dalam Ruang Yang Sulit

Impessa.id, Yogyakarta: “Daya Hidup”, sebuah pameran seni rupa yang dihelat di Museum dan Tanah Liat -MDTL, Jalan Kersan RT 05 Tirtonirmolo Kasihan Bantul Yogyakarta pada 17-27 April 2021. Pembukaan pameran berlangsung pada Sabtu, 17 April 2021, pukul 16.00 WIB, dipimpin oleh Butet Kartaredjasa.

Pameran yang diinisiasi oleh NOM Management, manajemen seni penyelenggara event seni dan budaya di Yogyakarta dan sekitarnya mengusung tema “Daya Hidup” yang mewakili semangat pantang menyerah para seniman di tengah pergulatan hidup yang sulit di masa pandemi.

Ketika pasar seni lesu terdampak Covid-19, seniman terus berkarya dalam segala keterbatasan, terus menebarkan inspirasi, terlepas ada atau tidaknya penjualan. Komitmen hidup yang tidak mudah. Maka pameran ini hadir untuk mengapresiasi energi murni yang ada dalam setiap   mahkluk, energi yang mendorong untuk terus maju, tak sekedar bertahan hidup melainkan juga berkembang melampui kesulitan-kesulitan yang menghadang. Energi sebagai Daya Hidup.

Pameran dikuratori oleh Hari Prajitno, menampilkan 42 karya seni dari 26 seniman terpilih berbagai rentang usia, baik itu seniman mapan maupun seniman pemula, karena pada dasarnya semangat Daya Hidup adalah milik semua.

Seniman yang berpartisipasi masing-masing, Agusti, Ali Efendi, Anjastama HP, AT Sitompul, Bestrizal Besta, Budi Ubrux, Diana Puspita Putri, Digie Sigit, Dipo Andy, Dodi Irwandi, Fatoni Makturodi, Gusmen Hariadi, Handiwirman Saputra, I Putu Adi Suanjaya (Kencut), Joko Sulistiono, Jumaldi Alfi, Justian JafinWibisono, Klowor Waldiyono, M Fadhlil Abdi, Nurohman, Oktaviyani, Ong Hari Wahyu, Ostheo Andre, Septian Adi Perdana, Sri Lestari Pujihastuti, Ugo Untoro.

Selama pameran berlangsung, penikmat seni dipersilahkan berkunjung ke MDTL dengan jam kunjung mulai pukul 10.00-17.00 WIB, mengikuti protokol kesehatan. Adapun yang tidak bisa hadir, dapat mengikuti update NOM di sosial media, beserta beberapa video Artist Talks yang diunggah. Pameran “Daya Hidup” menjadi ajang launching website NOM Management yang beralamat di www.nommanagement.com. Di website tersebut, pengunjung dapat mengunduh katalog pameran, menikmati foto dan video pameran, serta berinteraksi dengan NOM Management. (May Mawar/Antok Wesman-Impessa.id)