Event

Barongsai Koi Suci Semarang dan Naga Selatan Jogja, Meriahkan Imlek 2023 Plaza Ambarrukmo

Barongsai Koi Suci Semarang dan Naga Selatan Jogja, Meriahkan Imlek 2023 Plaza Ambarrukmo

Barongsai Koi Suci Semarang dan Naga Selatan Jogja, Meriahkan Imlek 2023 Plaza Ambarrukmo

Impessa.id, Yogyakarta, Plaza Ambarrukmo, 16 Januari 2023: Pasca pencabutan PPKM, gejolak roda perekonomian kembali bangkit di semua sektor kehidupan masyarakat tak terkecuali di mall, pasar swalayan di kota-kota khususnya di Plaza Ambarrukmo Yogyakarta, paralel dengan tingginya occupancy hotel seluruh level di Kota Tujuan Wisata Nasional Utama ini, pun usai peak season.

Hal itu terungkap saat Press Conference sambut Tahun Baru Chinese IMLEK di Plaza Ambarrukmo Yogyakarta, Senin (16/1/2023) bersama General Manager Surya Ananta dan Asisten GM Rina Febria dipandu Alung.

Sambut kemeriahan Imlek 2023 #PlazaAmbarrukmo menghadirkan dekorasi tematik shio Kelinci Air dan berbagai rangkaian event serta program dalam satu kemasan tema Oriental Carnival "The Season of Hare" yang dimulai pada 13 dan berlangsung hingga 31 Januari 2023.

Oriental Carnival "The Season of Hare" Plaza Ambarrukmo ditandai dengan adanya berbagai aktifitas yakni;

1. Lucky Angpao, customer melakukan transaksi minimal Rp.500.000,- berhak berhak memperoleh shopping voucher di pohon lucky angpou berlokasi diarea Customer Service, program berlaku dari mulai tanggal 13-31 Januari 2023 , syarat ketentuan berlaku.

2. Lunar Sale, Disc Up to 70% sambut tahun baru Imlek tenant Plaza Ambarrukmo mengadakan spesial program belanja untuk customer diantaranya tenant Pull&Bear Futher Redaction up to 70% Off, Dope and Dapper End Of Season Sale Up to 30% Off, L'Occitane Celebration of Good Fortune, Stradivarius Futhe Redaction Up To 60%, Levi's Year and Sale Up to 50%, Cotton On Year & Sale Up to 50%, Executive Ethnologi Collection Sale 30% Off dan masih banyak lagi.

3. Snap & Win, customer foto di area decoration & photobooth Imlek Plaza Ambarrukmo dan share di media sosial masing masing, untuk dua hasil terbaik berhak memperoleh total hadiah jutaan rupiah dari Plaza Ambarrukmo setiap minggunya.

4. Oriental Carnival “The Season Of Hare” Event, menghadirkan berbagai aktifitas spesial Chines pada 19-22 Januari 2022 di Atrium Plaza Ambarrukmo, diantaranya Barongsai Tonggak,  Lomba Karaoke Lagu Mandarin dengan mendatangkan Guest Star Mr. Cao.Jufeng Mandarin Singer from Chines, Guzheng Perform, Wushu Mini Competition, Chines Drum, Dog Run Meet Up, Oriental Kids, Oriental Acrobatic Clown, Acrobatic Barongsai Perform By Naga Selatan Jogja, Cabaret Cosplay Competition, talent show By Koko Cici Jogja, Spectacular Barongsai &  Lion Show oleh Koi Suci dari Semarang.

Menambah kemeriahan Imlek 2023, pada bulan Januari Plaza Ambarrukmo menghadirkan new tenant diantaranya tenant BOOST dengan memberikan menu pilihan healty juice yang berlokasi di Lower Ground, Island Crepe Signature camilan Crapes ukuran jumbo yang bertekstur renyah dan crispi dengan aneka variasi toping berlokasi Bridge lantai 3.

Sedangkan Tenant By AURA menyajikan berbagai Inspired Parfume, beauty and cosmetics berlokasi di lantai 1, Pop Up Store Marhen.J memberikan alternatif tenant fashion di Plaza Ambarrukmo berlokasi dilantai 2, re-opening tenant Timberland dengan new concept dan new ambience berlokasi di lantai 1, dan Et Cetera re-opening dengan new concept berlokasi lantai 2. (Syahrun Ramadhan aka Alung/Antok Wesman-Impessa.id)